Mata kuliah Kecerdasan KOmputasi atau Computational Intelligence membahas paradigma kecerdasan komputasional yang terinspirasi dari mekanisme alam dan biologis untuk menyelesaikan permasalahan kompleks yang sulit dimodelkan secara deterministik. Materi inti meliputi fuzzy systems, evolutionary computation (genetic algorithm, genetic programming), swarm intelligence (particle swarm optimization, ant colony optimization), serta konsep hibridisasi dan optimasi berbasis heuristik. Melalui mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kompetensi dalam memahami prinsip teoritis computational intelligence, memodelkan dan menyelesaikan masalah optimasi dan pengambilan keputusan, serta menerapkan metode kecerdasan komputasional secara efektif dan adaptif pada berbagai konteks aplikasi sistem cerdas.