Matakuliah kajian praksis seni budaya ini memberikan wawasan komprehensif dengan berbagai perspektif, terkait seni budaya dan
pendidikan seni budaya. Melalui kajian mendalam terkait filsafat, ideologi, dan antropologi seni budaya, serta konsep, teori-teori seni
budaya, diharapkan mampu membangun kemampuan berpikir logis, kritis, reflektif, tentang pendidikan seni budaya. Mata kuliah ini
dirancang untuk memberikan pemahaman yang tepat tentang seni-budaya, dan pendidikan seni-budaya pada ranah ontologi,
aksiologi, dan epistemologi. Mata kuliah ini akan memberikan wawasan dan pengalaman untuk merancang, melaksanakan, dan
melaporkan penelitian pendidikan seni-budaya, sebagai upaya melengkapi pemahaman tentang pendidikan seni-budaya pada
tataran praktis melalui pengalaman meneliti di lapangan. Pemahaman ini akan bermanfaat untuk menentukan kebijakan
pengimplementasian pendidikan seni-budaya di sekolah, kemudian diharapkan pendidikan seni akan hadir sebagai sub sistem dari
sistem pendidikan nasional, dalam upaya membentuk manusia Indonesia seutuhnya.